Tuesday, May 17, 2022

KEGIATAN AUDIT MUTU INTERNAL FTIK IAIN PADANGSIDIMPUAN

KEGIATAN AUDIT MUTU INTERNAL FTIK IAIN PADANGSIDIMPUAN

Audit Mutu Internal FTIK dilakukan dengan mengacu pada Permenristek Dikti No. 62 Tahun 2016 dan Peraturan BAN PT Nomor 4 Tahun 2017. Audit Mutu internal (AMI) FTIK IAIN Padangsidimpuan merupakan salah satu proses dalam peningkatan mutu di FakultasTarbiyah dan Ilmu Keguruan. Kegiatan AMI ini sesungguhnya dilaksanakan oleh LPM ke FTIK 2 kali dalam setahun. Artinya AMI tersebut digelar pada setiap semesternya. Oleh karena itu, semua Tim Auditee harus dapat memastikan seluruh dokumen yang sudah ditetapkan, dilaksanakan untuk segera dilakukan evaluasi dengan adanya evaluasi tersebut maka diharapkan dapat ditindaklanjuti dan ditingkatkan di masa masa yang akan datang. Termasuk AMI yang dilaksanakan pada hari ini sesungguhnya dapat meningkatkan mutu pada FTIK. Dalam kegiatan AMI hari ini dihadiri langsung oleh Ketua LPM yaitu Dr. H. Akhiril Pane, M.Pd. 

Audit yang dilaksanakan pada kali ini adalah AMI Sistem dan Kepatuhan pada C.7, C.8, C.9. Alhamdulillah seluruh rangkaian dapat berjalan dengan baik dan lancar. Semua Tim Auditor dan Auditee dapat berlangsung dengan baik. Berikut merupakan dokumentrasi kegiatannya.








Gugus Penjaminan Mutu FTIK


0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home